Buku Ajar: Pengayaan Transformasi Pancasila untuk Perguruan Tinggi

Rp 125.000

Kategori:

Deskripsi

Judul Buku: Buku Ajar: Pengayaan Transformasi Pancasila untuk Perguruan Tinggi

Penulis: Tim MKWU: Junaidi dkk; Penyunting: Ahmad Jauhari

Cetakan: I, Oktober, 2022

vi+ 150 hlm; 15 x 23 cm

-jivaloka-publishing

ISBN : (Cetak)

ISBN : (Digital)

Harga: Rp. 125.000,-

 

SINOPSIS

 

Pendidikan Pancasila merupakan satu di antara Mata Kuliah Wajib Umum (MKWU) yang harus ditempuh dan dipelajari oleh para mahasiswa di pelbagai di Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta. Kebijakan Pendidikan Pancasila mengalami pasang-surut pemberlakuannya di Perguruan Tinggi. Pasca reformasi tahun 1998, stigma muncul karena pada masa Orde Baru, Pancasila ditafsirkan penuh muatan politik untuk melanggengkan kekuasaan, dan seterusnya.

 

Melalui mata kuliah pendidikan Pancasila ini, diharapkan mahasiswa lebih fokus dalam membina pemahaman dan penghayatan  mengenai ideologi bangsa Indonesia, yaitu Pancasila. Pancasila sebagai ideologi diharapkan menjadi ruh dalam membentuk jati diri mahasiswa untuk mengembangkan jiwa profesionalitas mereka sesuai dengan latar belakang keilmuan di program studi masing-masing. 

 

Buku ini diharapkan untuk memudahkan dalam memahami materi tersebut. Hal ini terdiri dari Sembilan Bab. Bab pertama merupakan Pendahuluan. Bab kedua merupakan Pengantar Pendidikan Pancasila. Bab ketiga berisi tentang Sejarah Pendidikan Pancasila, sejak era Pra Kemerdekaan sampai dengan era reformasi. Selanjutnya di Bab keempat berisi tentang Pancasila dalam Konteks ketatanegaraan. Bab kelima tentang Pancasila sebagai Dasar Negara. Bab keenam memuat materi Pancasila Sebagai Ideologi Negara. Bab ketujuh tentang Pancasila Sebagai Sistem Filsafat. Selanjutnya Bab kedelapan tentang Pancasila Sebagai Sistem Etika. Bab kesembilan berisi tentang Pancasila Sebagai Dasar Nilai Pengembangan Ilmu.